Kota Blitar - Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Wali Kota Blitar Syauqul Muhibbin menyerahkan bingkisan lebaran secara simbolis kepada ratusan RT, RW, dan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) se-Kecamatan Sananwetan. Acara ini berlangsung di Balai Kecamatan Sananwetan, Jumat (21/03/2025), dihadiri Camat Sananwetan serta pejabat terkait.
Dalam sambutannya, Wali Kota Blitar, Mas Ibbin menyampaikan pembagian bingkisan ini merupakan agenda rutin yang dilakukan Pemerintah Kota setiap tahun. Tujuannya sebagai bentuk apresiasi pada para pengurus RT, RW, dan LPMK. Selain di Kecamatan Sananwetan, bingkisan lebaran juga diberikan di Kecamatan Kepanjenkidul dan Sukorejo.
Mas Ibbin berharap bingkisan ini dapat memotivasi RT, RW dan LPMK dalam menjalankan tugas. Utamanya dalam melayani masyarakat yang mengurus administrasi atau surat menyurat.
“Bingkisan ini adalah bentuk perhatian sekaligus ucapan terima kasih dari pemerintah kepada seluruh RT, RW, dan LPMK yang telah menjalankan tugasnya dengan baik dalam melayani masyarakat, terutama dalam hal administrasi dan menampung aspirasi warga,” ujar Mas Ibbin.
Sementara itu, Camat Sananwetan, Purwanto menjelaskan total ada 993 paket bingkisan lebaran yang disalurkan ke pengurus RT, RW, dan LPMK se-Kecamatan Sananwetan. Karena keterbatasan tempat, hanya sekitar 151 orang perwakilan yang hadir dalam penyerahan simbolis. Sementara sisanya akan didistribusikan melalui kelurahan masing - masing.
“Untuk 842 bingkisan lainnya akan didistribusikan ke tujuh kelurahan di Kecamatan Sananwetan dan ditargetkan selesai dalam satu hari,” jelas Purwanto.
Purwanto dengan pemberian bingkisan ini, RT, RW, dan LPMK semakin termotivasi untuk berkontribusi dalam membangun Kota Blitar menjadi kota yang lebih maju di masa depan. (Fan)
Berita Populer
by Admin Kota | 13 Jun 2019
by Admin Kota | 10 May 2019
by Admin Kota | 22 Jun 2023
by Admin Kota | 04 Mar 2019
by Admin Kota | 11 Jan 2023
by Admin Kota | 20 Feb 2023