Pelayanan publik, khususnya pelayanan ditingkat kelurahan dan kecamatan serta pelayanan di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkup Pemerintah Kota Blitar sangat berpengaruh terhadap tercapainya penghargaan atas prestasi Kota Blitar dalam Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah. Sehingga pelayanan publik harus terus ditingkatkan.
Ibnu Haris, Kasubag Tata Laksana Dan Kinerja, Bagian Tata Pemerintahan Sekretariat Daerah Kota Blitar mengatakan, meskipun prestasi SAKIP yang diraih Kota Blitar bagus, dengan predikat BB dua tahun berturut turut, namun pelayanan publik harus terus ditingkatkan. Karena pelayanan publik sangat berpengaruh terhadap diraihnya prestasi ini.
Ibnu menambahkan, untuk meningkatkan pelayanan publik, pemerintah Kota Blitar melakukan pembinaan terhadap petugas pelayanan. Seperti Rapat koordinasi (Rakor) Percepatan Kinerja Pelayanan Publik, yang dilaksanakan 20 Februari 2019.
‘’Para petugas layanan dapat membuat maklumat pelayanan dan komitmen untuk meningkatkan pelayanan publik. Seperti di Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) dengan maklumat LARASADI, Layanan Rakyat Sehari Jadi,’’ kata Ibnu.
Kota Blitar telah memperoleh penghargaan atas prestasinya dalam Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah Tahun 2018 dengan predikat nilai BB. Penghargaan dari Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN dan RB) diterima Wakil Walikota Blitar dalam Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan (SAKIP) Award di Banjarmasin Kalimantan, Rabu, 6 Februari 2019 lalu. Ada kenaikan nilai akuntabilitas dari sebelumnya 70,86 menjadi 71,87. (der)
Berita Populer
by Admin Kota | 13 Jun 2019
by Admin Kota | 10 May 2019
by Admin Kota | 22 Jun 2023
by Admin Kota | 04 Mar 2019
by Admin Kota | 11 Jan 2023
by Admin Kota | 20 Feb 2023