BERITA

KPU Kota Blitar Mulai Susun Rencana Pengajuan Anggaran Pilkada 2020

Admin Kota 18 Feb 2019 3k Share
img-berita

Rencana pengajuan anggaran penting, agar semua tahapan Pilkada 2020 di Kota Blitar berjalan lancar dan tidak muncul masalah di lapangan.

Setyo Budiono S.E, Ketua merangkap Komisioner Divisi Umum dan Logistik, saat ikut Rapat Koordinasi Sinkronasi Penganggaran Kebutuhan Pemilihan Umum Kepala Daerah ( Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2010 ), Kamis (14/02) siang di Bakesbangpol dan PBD Kota Blitar mengatakan, Sesuai Undang-Undang Nomor 10 tahun 2017 tentang Pikada seerentak, untuk pemilihan kepala daerah yang akhir masa jabatan ( AMJ ) nya selesai tahun 2020 hasil Pilkada tahun 2015, harus dilakukan pengajuan anggara untuk Pilkada 2020. Selain dilakukan sinkronisasi rencana pengajuan anggaran Pilkada serentak 2020, juga pengajuan anggaran, pembuatan juklis dan pembuatan tahapan peraturan yang harus dilakukan.

Jika anggaran sudah selesai, baru pihaknya bisa bergerak dengan tahapan-tahapan yang disusun selama 9 bulan, karena Pencoblosan dilaksanakan September 2020. Tahapan persiapan berjalan dipastikan dimulai akhir tahun 2019, sementara Januari 2020, masuk tahapa awal pelaksanaan tahapan.

“Sudah saatnya memang kita mengajukan anggaran untuk Pilkada 2020, tidak hanya KPU, tapi semua yang terlibat, agar semua tahapan bisa berjalan”, Jelas Budi.

Selain dihadiri KPU Kota Blitar, Rakor juga dihadiri Camat se Kota Blitar, Satpol PP, Kodim 0808, Denpom, Bawaslu Kota Blitar, Kabid Kesbang, Kepala Dispendukcapil, Diskominfotik dan Polresta Blitar.( yud )


 

Berita Populer

Makna Hari Raya Kupatan

by Admin Kota | 13 Jun 2019

KPU Kota Blitar Tetapkan DPT Pemilu 2024

by Admin Kota | 22 Jun 2023

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved