Kota Blitar - Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H, PT HM Sampoerna bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Blitar menyalurkan bantuan 3 ton beras bagi warga kurang mampu di Kota Blitar. Kegiatan ini berlangsung pada Senin (24/03/2025) di Kelurahan Blitar sebagai bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan dalam mendukung kesejahteraan masyarakat.
Dalam kesempatan ini, PT HM Sampoerna diwakili Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Blitar, Heru Eko Pramono. Heru menyampaikan apresiasi atas kontribusi perusahaan dalam membantu masyarakat yang membutuhkan, terutama menjelang Lebaran. Total ada sekitar 600-an warga Kelurahan Blitar yang menerima bantuan sebesar 5 kg.
Heru berharap kegiatan serupa dapat terus berlanjut dan menginspirasi lebih banyak pihak untuk berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan sosial di Kota Blitar.
"Sebagai bentuk kepedulian, tahun ini PT HM Sampoerna menyalurkan CSR berupa 3 ton beras. Setiap penerima mendapatkan 5 kg beras, dengan total 600 warga kurang mampu di tiga kecamatan yang menerima bantuan ini," ujar Heru.
Sementara itu, Wali Kota Blitar, H. Syauqul Muhibbin, S.H.I turut hadir dalam penyerahan bantuan tersebut. Pihaknya mengapresiasi kepedulian PT HM Sampoerna dalam membantu warga dalam memenuhi kebutuhan pokok menjelang Idul Fitri.
"Saya berterima kasih kepada PT HM Sampoerna yang telah peduli terhadap warga Kota Blitar. Bantuan ini sangat berarti bagi masyarakat, terutama dalam memenuhi kebutuhan pokok menjelang Lebaran," ungkapnya.
Lebih lanjut, Wali Kota Blitar berharap PT HM Sampoerna dapat terus berkembang, baik dari segi produksi maupun sumber daya manusia, hingga mampu menyerap lebih banyak tenaga kerja dari Kota Blitar. (Sel)
Berita Populer
by Admin Kota | 13 Jun 2019
by Admin Kota | 10 May 2019
by Admin Kota | 22 Jun 2023
by Admin Kota | 04 Mar 2019
by Admin Kota | 11 Jan 2023
by Admin Kota | 20 Feb 2023