BERITA

Enam Lokasi Jadi Tujuan Safari Ramadhan Pemkot Blitar

Admin Kota 10 May 2019 189x Share
img-berita

Setiap tahun, dibulan puasa Ramadhan, Pemerintah Kota Blitar menggelar Safari Ramadhan. Dibulan Ramadhan 1440 hijriah ini, ada enam lokasi yang akan menjadi tujuan Safari Ramadhan bersama Plt. Walikota dan Forkopimda serta Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. Enam lokasi berada di tiga kecamatan, masing-masing dua lokasi.  

Santoso, Plt. Walikota Blitar mengatakan, Safari Ramadhan selalu dilakukan, untuk mempererat silahturahmi antara pegawai dan pejabat serta para ulama maupun masyarakat umat Islam di kota Blitar. 

” Sekaligus digunakan untuk menyampaikan himbauan dalam menciptakan suasana aman dan kondusif dilingkungan masing-masing.  Dengan melakukan peningkatan keamanan dan ketertiban masyarakat,”kata Santoso. 

Enam lokasi kunjungan Safari Ramadhan 1440 hijriah, yang akan dilaksanakan mulai Senin, tanggal 13 dan 14 Mei 2019, dua lokasi di wilayah Kecamatan Sananwetan, masing masing di Masjid Darus Salam Karangtengah dan Masjid Mugi Barokah Rembang. Dua lokasi di Kecamatan Kepanjenkidul, Masjid At Taqwa PD. Muhammadiyah Kepanjenlor, Rabu, 15 Mei dan Pesantren Langgar Gresikan Kelurahan Kauman, Senin, 20 Mei 2019. Dua lokasi yang lain di Kecamatan Sukorejo, 21-22 Mei 2019, masing masing di Masjid Al Islah Komplek PP. Mambaul Ihsan Pakunden dan Mushola Al Kautsar Kelurahan Turi. (Der)

Berita Populer

Makna Hari Raya Kupatan

by Admin Kota | 13 Jun 2019

KPU Kota Blitar Tetapkan DPT Pemilu 2024

by Admin Kota | 22 Jun 2023

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved