Pemerintah Kota Blitar terus berkomitmen mewujudkan Smart City. Melalui Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Diskominfotik) akan membangun infrastruktur jaringan fiber optik, yakni jaringan telekomunikasi berbasis serat optik terintegrasi yang memiliki kecepatan tinggi.
Moh. Aminurcholis, Kepala Diskominfotik Kota Blitar mengatakan, sesuai rencana, fiber optik akan terhubung di 131 titik. Mencangkup seluruh OPD, kelurahan-kecamatan, lembaga sekolah, dan UPTD yang ada dilingkup Pemerintah Kota Blitar. Hal ini akan memudahkan dan meningkatkan tata kelola dan layanan publik Pemerintah Kota Blitar, karena seluruh data dapat dikirim melalui satu server.
Menurut Aminurcholis, saat ini sudah sampai pada proses tender. Beberapa kelengkapan sudah dipenuhi, begitu juga pengajuan pendampingan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang-Jasa Pemerintah (LKPP), serta Tim Pengawal Pengamanan Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D).
“Untuk anggaran fiber optik seperti yang disetujui kemarin itu sekitar 10 miliar rupiah,”
Aminurcholis berharap proses tender rampung April 2019, sehingga pembangunan infrastruktur jaringan fiber optik bisa segera dilaksanakan dalam waktu dekat. (kir)
Berita Populer
by Admin Kota | 13 Jun 2019
by Admin Kota | 10 May 2019
by Admin Kota | 22 Jun 2023
by Admin Kota | 04 Mar 2019
by Admin Kota | 11 Jan 2023
by Admin Kota | 20 Feb 2023