BERITA

Semarakkan Peringatan HAN 224, BKKKS Jatim Ajak Anak Binaan LPKA Kelas I Blitar Bermain dan Belajar

Admin Kota 01 Aug 2024 203x Share
img-berita

Kota Blitar - Dalam rangka menyemarakkan peringatan Hari Anak Nasional (HAN) dan menyambut HUT ke-79 RI, Badan Koordinasi Kegiatan Kesejahteraan Sosial (BKKKS) Jawa Timur mengajak anak-anak binaan LPKA Kelas I Blitar untuk bermain dan belajar. Terdapat beberapa kegiatan yang dihadirkan di LPKA Kelas I Blitar, 31 Juli dan 01 Agustus 2024.

Ketua Umum BKKKS Jatim, Pinky Saptandari mengatakan pihaknya sengaja mengajak anak binaan LPKA Kelas I Blitar bersenang - senang dalam momentum HAN 2024. Sebab, BKKKS Jatim ingin memberikan hak - hak anak binaan LPKA seperti anak - anak pada umumnya. Menurutnya, walaupun mereka mendapatkan perlakuan khusus, namun anak binaan memiliki hak yang sama. Mulai dari hak hidup, tumbuh kembang, perlindungan, kesehatan, pendidikan hingga kebutuhan gizi mereka.

Untuk itu, Pinky menghadirkan beberapa kegiatan yang menyenangkan. Seperti fun game, melukis, pentas seni dan lainnya. Dengan harapan, anak binaan mendapatkan kenangan dan memori yang baik. Sehingga saat keluar dari LPKA, mereka menjadi seseorang yang kreatif, inovatif dan bertanggung jawab.

"Kami sengaja di tahun ini mengadakan kegiatan di LPKA Kelas I Blitar, karena sudah lama kami tidak menyapa dan mengajak bermain. Karena mereka juga memiliki hak yang sama seperti anak pada umumnya," kata Pinky.

Pinky menambahkan tanggal 26 lalu, pihaknya juga menyelenggarakan puncak peringatan HAN di Provinsi Jawa Timur dengan menampilkan pertunjukkan angklung, flashmob hingga bazar karya anak - anak yang memiliki riwayat down syndrome. (Fan)

Berita Populer

Makna Hari Raya Kupatan

by Admin Kota | 13 Jun 2019

KPU Kota Blitar Tetapkan DPT Pemilu 2024

by Admin Kota | 22 Jun 2023

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved