BERITA

Rumah Snack ASA, Sukses Besarkan Oleh-Oleh Khas Blitar hingga Raup Jutaan Rupiah

Admin Kota 24 Feb 2025 236x Share
img-berita

Kota Blitar - Berkunjung ke Kota Blitar tak lengkap tanpa membawa pulang oleh-oleh khasnya. Peluang besar di sektor oleh-oleh inilah yang mendorong Valensia Larasati, warga Kelurahan Sananwetan, untuk mendirikan dan mengelola Rumah Snack ASA, bisnis camilan dan kue kering khas Blitar. Dengan berbagai varian produk yang dijajakan, usahanya kini berkembang pesat dan menjadi salah satu pemasok utama jajanan tradisional khas daerah.

Berdiri sejak 2002, Rumah Snack ASA awalnya berfokus pada pembuatan kue kering berbasis resep turun-temurun dari ibunya. Melihat potensi besar, Larasati memperluas lini produknya dengan menjual berbagai camilan khas Blitar seperti Geti, Opak Gambir, Opak Kletek Ketela, Jenang Blimbing, hingga Wajik Kletik. Selain itu, ia juga menyediakan camilan tradisional lainnya seperti Rengginang Blitar, Alen-Alen, Stik Talas, Sukro, dan Kerupuk Rambak.

Menjelang Ramadan dan Lebaran, permintaan kue kering homemade buatannya melonjak drastis. Pesanan tidak hanya datang dari dalam kota, tetapi juga dari berbagai daerah seperti Jakarta, Batam, hingga Kalimantan. Dalam satu hari, omzet penjualannya bisa mencapai Rp7 juta.

"Rata-rata omzet per hari kami mencapai Rp7 juta, dan banyak permintaan pengiriman dari Jakarta, Batam, serta Kalimantan," ujar Valen.

Namun, mengelola bisnis oleh-oleh tak selalu mulus. Valen mengungkapkan bahwa daya tahan kue dan ketidakrapatan kemasan menjadi kendala utama. Untuk menjaga kualitas produknya, ia rutin melakukan pengecekan stok dan pengemasan berkala agar camilan tetap renyah dan lezat.

Harga yang ditawarkan pun cukup terjangkau. Dengan Rp30.000–Rp50.000, pelanggan sudah bisa mendapatkan aneka kue kering seperti Nastar Nanas Blitar, Kastengel, Putri Salju, hingga Kue Sagu Keju. Rumah Snack ASA juga menyediakan paket hampers sesuai permintaan pelanggan serta menerima pembelian eceran mulai dari 1 ons. Produk-produknya bisa dipesan melalui Instagram dan layanan GrabFood.

"Untuk kue kering, kami siap menyediakan hampers sesuai budget pelanggan, dengan harga per toples mulai Rp30.000 saja," tambah Valen.

Kini, selain memiliki toko di Ruko Niaga Jaya, Jl. Kalimantan, Rumah Snack ASA juga telah membuka cabang di kios Pasar Legi lantai 2 Kota Blitar. Valen berharap keputusannya membuka cabang di Pasar Legi dapat menginspirasi lebih banyak anak muda untuk berani berbisnis dan meramaikan pusat perdagangan tradisional. (Pang)

Berita Populer

Makna Hari Raya Kupatan

by Admin Kota | 13 Jun 2019

KPU Kota Blitar Tetapkan DPT Pemilu 2024

by Admin Kota | 22 Jun 2023

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved