Pertandingan sepakbola antar pelajar se-Kota Blitar, Walikota Cup kembali digelar. Walikota Cup 2019, telah dibuka Wikandrio, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemerintah Kota Blitar di Stadion Supriadi, Senin sore (26/03).
Wikandrio mengatakan, kejuaraan ini sebagai upaya pembibitan atlet sepakbola. Para pelajar yang memiliki talenta olahraga sepakbola, bisa menyalurkan dengan kompetisi ini. Bagi anak yang memiliki bakat akan dibina untuk menjadi pemain sepakbola, sebagai persiapan menuju kejuaraan yang lebih tinggi, seperti kejuaraan ditingkat Provinsi Jawa Timur .
“Pertandingan ini dapat digunakan untuk mencari bibit pemain sepakbola di Kota Blitar. Diharapkan bisa berprestasi, kalau bisa sampai internasional,” harap Wikandrio.
Sementara itu Juari, kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kota Blitar mengatakan, kejuaraan sepakbola Walikota Cup, menjadi rangkaian kegiatan dari peringatan Hari Jadi ke-113 Kota Blitar dan sebagai wujud pembinaan olahraga dikalangan pelajar. Dapat terlihat anak yang berbakat sepakbola untuk diasah menjadi pemain sepakbola yang dapat dihandalkan .
‘’Kegiatan tahunan ini tidak hanya untuk mengisi peringatan Hari Jadi Kota Blitar saja, namun juga sebagai wadah pembinaan melalui kejuaraan. Pertandingan selalu mendapat respon positif dari peserta, bisa terlihat dari banyaknya tim yang mengikuti pertandingan,” kata Juari.
Sebanyak 54 tim mulai tingkat TK,RA,SD,MI hingga SMP,MTs ikut andil dalam pertandingan yang berlangsung hingga 9 April 2019 mendatang. Terdiri 21 tim TK,RA dan 21 tim untuk kelompok SD,MI yang mewakili tim kelurahan, serta 12 tim kelompok SMP,MTs. Setelah pembukaan di Stadion Supriadi, pertandingan berlangsung di aloon-aloon untuk pelajar TK dan di Lapangan Mareno untuk kelompok SD serta kelompok SMP,MTs di Lapangan Kelurahan Kauman. (der)
Berita Populer
by Admin Kota | 13 Jun 2019
by Admin Kota | 10 May 2019
by Admin Kota | 22 Jun 2023
by Admin Kota | 04 Mar 2019
by Admin Kota | 11 Jan 2023
by Admin Kota | 20 Feb 2023