BERITA

Mantapkan Program Prioritas Bappeda Gelar Forum Perangkat Daerah RKPD Kota Blitar Tahun 2020

Admin Kota 11 Mar 2019 268x Share
img-berita

Tujuan digelarnya Forum Perangkat Daerah Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2019, untuk menselaraskan program kegiatan Musrenbang Kelurahan dan Kecamatan untuk disinkronkan dan ditata, mana yang masuk prioritas, dan mana yang berkelanjutan. 

Wikandrio SH, Plt. Asisten Administrasi Umum dan Pembangunan, Sekretariat Daerah Kota Blitar, saat membuka acara di Ruang Sasana Praja Pemkot Blitar, Jumat (08/03) mengatakan, melalui forum seperti ini, sasaran program pembangunan diharapkan sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), isu-isu strategis, serta pokok pikiran DPRD dan kebutuhan dari warga, sehingga akselerasi pembangunan bisa mensejahterakan masyarakat.

Pihaknya berharap, peserta serius memilah program, agar kegiatan masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) disusun menjadi rencana strategis untuk pembangunan secara keseluruhan. Forum kali ini diikuti perangkat daerah dari 13 OPD di bidang Ekonomi dan Sosial.

“Ya intinya perangkat daerah yang ikut forum kali ini, agar memilih program yang sesuai dengan isu strategis, DPRD dan kebutuhan warga”, ujar Wikandrio.

Di Forum ini, Bappeda Kota Blitar menghadirkan Narasumber Andy Fefta, Dosen dari Universitas Brawijaya Malang.( yud )
 

Berita Populer

Makna Hari Raya Kupatan

by Admin Kota | 13 Jun 2019

KPU Kota Blitar Tetapkan DPT Pemilu 2024

by Admin Kota | 22 Jun 2023

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved