Kota Blitar - Kota Blitar memperingati Hari Kesaktian Pancasila tahun 2024 dengan menggelar upacara bendera di halaman Kantor Wali Kota, Selasa (01/10). Upacara yang diikuti oleh berbagai elemen masyarakat, mulai dari TNI/Polri, ASN, hingga pelajar ini bertujuan untuk mengenang kembali sejarah perjuangan bangsa dalam mempertahankan Pancasila sebagai dasar negara.
Wali Kota Blitar, Drs. H. Santoso, M.Pd menyampaikan bahwa penetapan tanggal 1 Oktober sebagai Hari Kesaktian Pancasila memiliki makna yang sangat mendalam. Untuk itu, pihaknya mengajak generasi muda untuk terus menjaga dan melestarikan nilai-nilai Pancasila.
"Sebagai generasi penerus bangsa, kita harus terus memperkokoh persatuan dan kesatuan, serta melawan segala bentuk ancaman terhadap Pancasila," kata Wali Kota Blitar.
Senada dengan Wali Kota, Kepala Dinas Pendidikan Kota Blitar, Dindin Alinurdin menambahkan bahwa peringatan Hari Kesaktian Pancasila menjadi momentum yang tepat untuk menanamkan nilai-nilai Pancasila bagi generasi muda. Menurutnya peringatan Hari Kesaktian Pancasila tidak hanya dilakukan di tingkat kota, tetapi juga di masing-masing sekolah. Hal ini menunjukkan komitmen Pemerintah Kota Blitar dalam menanamkan nilai-nilai kebangsaan sejak dini.
"Melalui program penguatan profil pelajar Pancasila (P5), kita berupaya agar nilai-nilai Pancasila terinternalisasi dalam kehidupan sehari-hari siswa," tambah Dindin.
Sementara itu, Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun ini mengusung tema "Pancasila untuk Indonesia Emas". Tema ini dipilih untuk mengingatkan seluruh masyarakat akan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dalam mewujudkan cita-cita Indonesia yang lebih maju dan sejahtera. (Att)
Berita Populer
by Admin Kota | 13 Jun 2019
by Admin Kota | 10 May 2019
by Admin Kota | 22 Jun 2023
by Admin Kota | 04 Mar 2019
by Admin Kota | 11 Jan 2023
by Admin Kota | 20 Feb 2023