BERITA

Kelurahan Turi Gelar Pelatihan Membatik

Admin Kota 26 Apr 2019 185x Share
img-berita

Sebagai upaya memperkuat taraf ekonomi masyarakat, khususnya para pengrajin Batik, Kelurahan Turi Kecamatan Sukorejo, Kota Blitar menyelenggarakan Pelatihan Membatik. Kegiatan berlangsung di Balai Kelurahan, mulai 23 hingga 27 April 2019. 

Parianto, Ketua Kelompok Masyarakat Batik Kembang Turi yang juga peserta pelatihan mengatakan, dalam pelatihan ini diikuti sebanyak 50 peserta. 20 peserta sudah berpengalaman karena sudah pernah mengikuti pelatihan sebelumnya. Sedangkan yang 30 orang peserta pemula atau peserta baru. Jika dikaitkan dengan adanya Kampung Wisata Batik Kembang Turi yang ada di kelurahan ini, akan bisa lebih optimal dan ada regenerasi nantinya. Mengingat peserta ada yang masih anak anak setingkat SD, SMP, SMA. Meskipun mayoritas peserta sudah dewasa dan berkeluarga.   

”Dengan adanya pelatihan pelatihan secara berkesinambungan, inovasi pengrajin batik di kelurahan ini semakin berkembang dan tentunya mempengaruhi daya saing produk lokal,” kata Parianto. 

Pelatihan membatik, kegiatan pengembangan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Kelurahan Turi, mendatangkan pelatih Nanang Pramadi, pengrajin dan pengusaha batik yang juga sebagai Ketua Asosiasi Batik Blitar. Dalam pelatihan yang dibuka Juyanto, Camat Sukorejo dan juga dihadiri Bambang Irawan, Lurah Turi ini, selain mendapatkan pelatihan secara gratis, peserta juga mendapat snack dan makan siang serta sarana membatik berupa kain. (Der)

Berita Populer

Makna Hari Raya Kupatan

by Admin Kota | 13 Jun 2019

KPU Kota Blitar Tetapkan DPT Pemilu 2024

by Admin Kota | 22 Jun 2023

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved