BERITA

Kadikda Kota Blitar Berharap, Puasa Dapat Memotivasi Belajar

Admin Kota 07 May 2019 192x Share
img-berita

Blitar - Di awal bulan puasa Ramadhan 1440 H, Dinas Pendidikan Daerah Kota Blitar meliburkan para pelajar selama tiga hari. Mulai tanggal 8 Mei 2019, pelajar kembali masuk sekolah untuk mengikuti pembelajaran sesuai dengan kalender pendidikan. 

Kepala Dinas Pendidikan Kota Blitar, Muhammad Sidik mengatakan bagi yang beragama Islam, diharapkan para pelajar di Kota Blitar bisa menjalankan ibadah puasa, dengan tetap semangat belajar. Libur di awal bulan puasa bisa digunakan untuk beradaptasi dengan suasana ramadhan dan memiliki banyak waktu bersama keluarga.

“Yang kami harapkan, puasa bukan menjadi halangan anak didik untuk belajar, namun sebaliknya justru menjadi motivasi untuk lebih semangat dalam belajar,” harap Sidik.   

Lembaga-lembaga SMP ke bawah yang menjadi kewenangan Dinas Pendidikan Kota Blitar. Seperti diinformasikan sebelumnya, jelang puasa, tepatnya 02 Mei 2019, para pelajar di Kota Blitar juga turut serta dalam kegiatan  Kirab Ukuwah Songsong Ramadhan dan Pentas Seni. (Der)

Berita Populer

Makna Hari Raya Kupatan

by Admin Kota | 13 Jun 2019

KPU Kota Blitar Tetapkan DPT Pemilu 2024

by Admin Kota | 22 Jun 2023

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved