BERITA

Inspeksi Keselamatan Bus Dilakukan, Petugas Terminal Patria Temukan Bus Tidak Berizin Trayek

Admin Kota 10 Aug 2024 239x Share
img-berita

Kota Blitar - Petugas Terminal Tipe A Patria Blitar memeriksa sejumlah armada bus dalam inspeksi keselamatan (Ramp Check) di Pusat Informasi Pariwisata dan Perdagangan (PIPP) Sabtu, (10/08). 

Kepala Terminal Tipe A Patria Blitar, Verie Sugiharto mengatakan pemeriksaan bus pariwisata ini untuk mengetahui kelayakan dan keamanan bus pariwisata yang masuk di area PIPP. Verie menjelaskan dari hasil ramp check yang dilakukan, petugas berhasil menemukan satu unit bus pariwisata yang tidak memiliki izin trayek dan dilakukan penindakan tilang. Satu unit bus tersebut merupakan rombongan dari Padang, Sumatera Barat yang berwisata di Kota Blitar.

Menurut Veri, kegiatan ramp check bus pariwisata ini menindaklanjuti arahan dari Kementerian Perhubungan untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas yang melibatkan bus pariwisata. Pihaknya menambahkan pelaksanaan ramp check di tempat wisata dilakukan selama 2 hari, mulai 10 dan 11 Agustus 2024. Adapun sasarannya meliputi area PIPP, lokasi parkir Masjid Ar-Rahman, Kampung Coklat dan Pantai Serang Kabupaten Blitar.

"Kami lakukan inspeksi keselamatan (Ramp Check) pada bus pariwisata yang dilaksanakan pada 10 dan 11 Agustus 2024 arahan dari Kementerian Perhubungan," kata Verie.

Verie menambahkan dalam ramp check itu, juga dilakukan pengecekan kelengkapan kendaraan, surat - surat kendaraan dan penempelan stiker laik jalan pada kendaraan yang lulus uji ramp check. (Fan)

Berita Populer

Makna Hari Raya Kupatan

by Admin Kota | 13 Jun 2019

KPU Kota Blitar Tetapkan DPT Pemilu 2024

by Admin Kota | 22 Jun 2023

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved