BERITA

CPNS Kota Blitar 2019 Mulai Ikuti Orientasi

Admin Kota 13 Mar 2019 268x Share
img-berita

Orientasi CPNS 2019 Pemerintah Kota Blitar di LEC Garum Blitar, dimulai Senin (11/03). Dari 215 CPNS dibagi lima angkatan.

Muhammad Semedi, Kepala Bidang Mutasi, Promosi dan Pengembangan Kompetensi Badan Kepegawaian Daerah (BKD) kota Blitar menyebutkan, untuk angkatan pertama diikuti sebanyak 42 orang, angkatan kedua 44 orang, angkatan ketiga 42 orang, angkatan keempat 44 orang dan angkatan kelima 43 orang.

Semedi mengatakan, masing-masing angkatan mengikuti orientasi selama empat hari dan peserta wajib tinggal diasrama. Sedangkan diantara materi yang diberikan, tentang Wawasan Kebangsaan dan Ideologi Pancasila, Kedisiplinan dan Tata Upacara Sipil serta Pendidikan Baris Berbaris, sebagai instrukturnya kerjasama dengan Kodim 0808 Blitar. Materi tentang Integritas,  Antikorupsi, Netralitas PNS, kerjasama dengan Inspektorat Daerah sebagai pemateri. Managemen PNS oleh Team BKD. Bahkan tidak hanya menerima materi didalam ruangan saja, peserta juga menerima materi Dinamika Kelompok, dengan out bond di Bukit Bunda dihari terakhir.

‘’Diharapkan para CPNS ini bisa menyerap materi, sehingga bermanfaat. Dapat terbentuk kedisplinan, dan siap ketika masuk kerja ke OPD, menjadi aparat birokrasi Pemerintah Kota Blitar’’, kata Semedi.

Mulai angkatan pertama hingga habis angkatan ke lima, Orientasi CPNS 2019 Pemerintah Kota Blitar, akan berakhir 25 April 2019.(der)

 

Berita Populer

Makna Hari Raya Kupatan

by Admin Kota | 13 Jun 2019

KPU Kota Blitar Tetapkan DPT Pemilu 2024

by Admin Kota | 22 Jun 2023

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved