Kota Blitar - Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Kediri mengimbau masyarakat agar lebih selektif dalam memilih takjil selama bulan Ramadhan. Hal ini bertujuan untuk mencegah konsumsi jajanan yang mengandung zat berbahaya, seperti pewarna sintetis, boraks, dan formalin.
Kepala BPOM Kediri, Gidion mengingatkan agar selama Ramadan ini, masyarakat lebih selektif dalam memilih takjil atau jajanan berbuka. Pihaknya menyebut ciri jajanan yang biasanya mengandung cemaran zat kimia tambahan akan menampilkan warna tampilan yang mencolok dengan tekstur rasa yang kenyal.
“Kami himbau masyarakat lebih selektif, utamanya pada jajanan dengan tekstur yang terlalu kenyal atau menampilkan warna mencolok. Karena umumnya hal ini mengindikasikan adanya zat tambahan seperti formalin, boraks, maupun pewarna sintetis berbahaya,” ujarnya.
Gidion mencontohkan Methanil Yellow dan Rhodamin B sering digunakan sebagai pewarna makanan ilegal yang memberikan warna kuning atau merah mencolok dengan titik-titik warna tidak merata, seperti pada produk keripik. Selain itu, boraks dan formalin sering ditemukan pada bakso, mie basah, tahu, atau cincau. Menurutnya produk yang mengandung boraks biasanya terasa lebih kenyal dan sulit digigit. Sedangkan mi yang mengandung formalin cenderung tidak lengket serta tidak mudah putus saat dimakan.
Tidak hanya konsumen, pihaknya juga menghimbau para pedagang agar teliti memilih produk bahan baku olahan pangan yang akan dijual. Alangkah lebih baiknya memilih produsen yang terpercaya tanpa tergiur harga bahan baku yang murah.
“Pedagang makanan juga harus selektif dan memastikan bahan yang diolah dibeli dari produsen yang terpercaya,” tambah Gidion.
Sebagai langkah pencegahan, BPOM Kediri mengajak masyarakat untuk selalu menerapkan prinsip Cek KLIK sebelum membeli atau mengkonsumsi makanan siap saji. Cek KLIK meliputi Cek Kemasan, Cek Label, Cek Izin Edar, dan Cek Kadaluarsa, guna memastikan produk yang dikonsumsi aman dan layak edar. (Pang)
Berita Populer
by Admin Kota | 13 Jun 2019
by Admin Kota | 10 May 2019
by Admin Kota | 22 Jun 2023
by Admin Kota | 04 Mar 2019
by Admin Kota | 11 Jan 2023
by Admin Kota | 20 Feb 2023