SABER HOAKS

[HOAKS] Video Pembuangan Limbah Nuklir Jepang ke Laut

Admin Kota 14 Sep 2023 103x Share
img-berita

Penjelasan:

Beredar video di TikTok yang memperlihatkan sebuah aliran air berwarna hitam yang mengalir ke laut dan diklaim merupakan proses pembuangan limbah nuklir ke laut oleh negara Jepang.

Berdasarkan hasil penelusuran menggunakan reverse image search, ditemukan beberapa artikel dengan video identik tersebut. Satu di antaranya artikel berjudul “‘Stinking black water’ floods into famed Acapulco beach” yang dimuat situs nypost.com pada 30 Juni 2020.
Dalam artikel tersebut dijelaskan bahwa video itu merupakan peristiwa yang terjadi di pantai Acapulco, Meksiko pada 25 Juni 2020 lalu.

Seorang pengunjung hotel merekam detik-detik air berwarna hitam yang diduga limbah mengaliri lautan di pantai Acapulco.

Dilansir dari dailymail, para pejabat setempat mengatakan debit tersebut kemungkinan besar disebabkan oleh saluran air yang jebol akibat hujan deras yang menyebabkan banjir di kawasan tersebut.

Sumber:

https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/5385511/cek-fakta-tidak-benar-dalam-video-ini-jepang-buang-limbah-nuklir-ke-laut?page=3

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/09/11/101000782/-video-beredar-hoaks-pembuangan-limbah-fukushima-ke-laut-simak

https://www.dailymail.co.uk/news/article-8480003/Nauseating-torrent-raw-sewage-spills-Acapulco-beach-horrified-tourists.html

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved