SABER HOAKS

[HOAKS] Video Direktur BPJS Kesehatan Ajak Pindah Kepesertaan JKN

Admin Kota 11 Mar 2025 1k Share
img-berita

Penjelasan:

Beredar unggahan di media sosial Facebook sebuah video Direktur Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Ali Ghufron Mukti mengajak peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) mandiri untuk pindah ke penerima bantuan iuran (PBI). 

Faktanya, klaim dalam unggahan tersebut tidak benar. Dilansir dari kompas.com, video tersebut kemungkinan merupakan hasil rekayasa kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI). Kepala Humas BPJS Kesehatan Rizzky Anugerah mengonfirmasi bahwa video tersebut merupakan hoaks, tidak ada bantuan dan program seperti yang diklaim dalam unggahan. Rizzky mengimbau kepada masyarakat agar berhati-hati terhadap penipuan yang mengatasnamakan BPJS Kesehatan. Apabila memiliki pertanyaan dan keluhan terkait BPJS Kesehatan, masyarakat dapat menghubungi saluran komunikasi resmi BPJS Kesehatan melalui Care Center 165, Aplikasi Mobile JKN, dan WhatsApp Pandawa di nomor 08118165165. 

Sumber:

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2025/03/08/131300682/-hoaks-video-direktur-bpjs-kesehatan-ajak-pindah-kepesertaan-jkn

 

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved