Penjelasan:
Video yang diklaim menunjukkan kedahsyatan banjir bandang di Libya beredar melalui media sosial Facebook. Video tersebut dibagikan oleh akun ini pada 13 September 2023. Dalam video itu, tampak air mengalir deras ke sungai dan kendaraan bermanuver menghindari gelombang besar yang hampir menenggelamkan jembatan.
Dilansir AFP Fact Check, video tersebut dibagikan dengan konteks keliru. Video asli adalah banjir yang terjadi di Arab Saudi pada 2016. Video serupa ditemukan di kanal YouTube ini dan ini. Video tersebut diunggah pada 8 April 2016, dan disebut sebagai banjir di pemukiman Wadi Al Farshah. Video serupa juga diunggah di akun Facebook media Arab Saudi, Azel, pada 8 April 2016. Media lain, Daralakhbar.com, mengunggah video yang sama pada 9 April 2016. Adapun Libya dilanda bencana banjir bandang akibat jebolnya dua bendungan pada 10 September 2023 dan dipicu hujan deras yang dibawa badai Daniel.
Sumber:
https://www.youtube.com/watch?v=v063it_3tTA