Penjelasan:
Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) pertama-tama mencari tahu kebenaran klaim lewat Instagram “samsungindonesia” dan laman samsung.com/id/. Hasilnya, tidak ada informasi resmi dari Samsung Indonesia tentang program bagi-bagi ponsel.
TurnBackHoax kemudian menelusuri bagian “Tentang Kami” di laman resmi Samsung. Dalam pembahasan soal sejarah, disebutkan Samsung Electronic— produsen ponsel Samsung—berdiri tahun 1969. Artinya, Samsung Electronic baru berusia 55 tahun.
Dilansir dari britannica.com, Samsung Group (induk Samsung Electronic) berdiri tahun 1938, kini berusia 86 tahun.
Sumber:
https://turnbackhoax.id/2024/12/04/penipuan-ulang-tahun-ke-84-samsung-bagi-bagi-800-ponsel/