Penjelasan:
Beredar sebuah unggahan di media sosial yang mengeklaim Kapal Motor (KM) Lestari Maju tenggelam di Kabupaten Kepulauan Selayar pada 3 Juli 2024. Dalam unggahan tersebut juga menampilkan foto kapal yang sedang tenggelam disertai narasi “muatan kapal terdiri dari 130 orang, mobil pribadi 14, mobil truk 6, mobil 12 Roda 8 , motor 8, uang BPBD sebanyak 30 miliar, dan sudah ada korban jiwa sebanyak 6 termasuk anak-anak”.
Faktanya, klaim yang menyebut KM Lestari Maju tenggelam di Selayar pada 3 Juli 2024 adalah tidak benar atau hoaks. Dilansir dari liputan6.com, peristiwa tenggelamnya KM Lestari Maju di Selayar tersebut terjadi pada 3 Juli 2018 atau enam tahun lalu. Lebih lanjut, liputan6.com sendiri menulisnya dalam artikel berjudul "KM Lestari Maju Tenggelam di Perairan Bira" yang tayang pada 3 Juli 2018 pukul 14:39 WIB. Dalam artikel tersebut dijelaskan KM Lestari Maju yang ditaksir mengangkut ratusan penumpang dikabarkan tenggelam di Perairan Bira, Kabupaten Bulukumba, Provinsi Sulawesi Selatan, pada Selasa, 3 Juli 2018 sekitar pukul 14.00 WITA.
Sumber:
https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/5635632/cek-fakta-tidak-benar-km-lestari-maju-tenggelam-di-selayar-3-juli-2024?page=3
https://www.liputan6.com/regional/read/3577341/km-lestari-maju-tenggelam-di-perairan-bira