SABER HOAKS

[HOAKS] Kalimantan Hancur Diguncang Gempa Bumi Berkekuatan 10,7 Magnitude

Admin Kota 29 Feb 2024 206x Share
img-berita

Penjelasan:

Pada 27 Februari 2024 lalu muncul sebuah unggahan video di Youtube memberikan sebuah klaim pada judul gempa bumi yang berkekuatan 10,7 magnitude guncang Kalimantan hingga hancur.

Saat disimak ternyata isi dari video tersebut hanya menerangkan jika gempa yang terjadi di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur pada 23 Februari 2024 tersebut hanya memiliki kekuatan sebesar 2,8 magnitude saja.

Dilansir dari Antaranews.com, Kepala Stasiun Geofisika BMKG Balikpapan, Rasmid, menuturkan berdasarkan laporan dari masyarakat, gempa bumi ini dirasakan di Mamasa dengan intensitas II-III MMI, getaran dirasakan oleh banyak orang di dalam rumah, jendela dan pintu bergoyang dan dinding bergoyang. Rasmid juga mengungkapkan hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempa bumi tersebut.

Melalui hal tersebut maka dapat dipastikan jika klaim yang menyebutkan jika Kalimantan hancur akibat gempa sebesar 10,7 magnitude adalah klaim yang salah. Faktanya gempa terjadi di Kabupaten Berau, Kaltim dan hanya memiliki kekuatan sebesar 2,8 magnitude saja.

 

Sumber:

https://kalsel.antaranews.com/berita/406056/gempa-tektonik-magnitudo-28-guncang-kabupaten-berau
 

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved