SABER HOAKS

[HOAKS] Istana Presiden Jakarta Dijaga Hercules

Admin Kota 21 Feb 2024 183x Share
img-berita

Penjelasan:

Beredar sebuah unggahan video di media sosial Facebook berisi cuplikan berita dengan narasi yang menyebut Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan jadwal pelaksanaan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 putaran kedua untuk menghindari kemarahan rakyat.

Dilansir dari antaranews.com, KPU memang telah menyusun rancangan jadwal Pilpres 2024 putaran kedua. Jadwal tersebut telah dituangkan jauh sebelum pemungutan suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 berlangsung, tepatnya dalam Peraturan KPU Nomor 3 Tahun 2022. Namun, narasi KPU mengumumkan pelaksanaan Pilpres 2024 putaran kedua untuk menghindari kemarahan rakyat adalah tidak tepat. Karena penetapan jadwal putaran kedua Pilpres 2024 mengacu pada perintah Undang-Undang Pemilu Nomor 7 Tahun 2017, yang termaktub dalam Pasal 416 ayat 1 dan 2. Sementara itu, cuplikan video dalam unggahan identik dengan unggahan pada channel YouTube Official iNews berjudul "Antisipasi Putaran Kedua Pilpres, Ini Jadwal dan Skemanya". Berita tersebut disiarkan pada 13 Februari 2024, sebelum pemungutan suara berlangsung.

Sumber:

https://www.antaranews.com/berita/3970572/hoaks-kpu-umumkan-pelaksanaan-pilpres-2024-putaran-kedua-hindari-kemarahan-rakyat

https://www.youtube.com/watch?v=etb8D_DTTw8

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved