Penjelasan:
Beredar sebuah unggahan video pada platform YouTube dengan judul "BARU SAJA GEMPA MAGNITUDE 10,4 SR BELAH 2 IBU KOTA,RIBUAN WARGA LARI KOCAR KACIR KELUAR RUMAH".
Dilansir dari situs turnbackhoax.id, klaim judul pada video tersebut tidak benar. Faktanya, isi video itu tidak ada kaitannya dengan judul video tersebut. Narator hanya membaca ulang dua artikel yang berbeda. Pertama, artikel milik Detik News dengan judul "Gempa M 5,2 Guncang Melonguane Kepulauan Talaud" yang diunggah pada 28 Desember 2023. Kedua, artikel milik Detik Jabar berjudul “Pangandaran Diguncang Gempa M 5,5 Pagi Ini” yang diunggah pada 28 Desember 2023.
Sumber:
https://turnbackhoax.id/2024/01/08/salah-dua-ibu-kota-terbelah-akibat-gempa-bermagnitudo-10-4/