SABER HOAKS

[HOAKS] Ban Mobil Presiden Jokowi Bocor saat Kunjungan ke Jawa Tengah

Admin Kota 29 Jan 2024 169x Share
img-berita

Beredar unggahan di media sosial Facebook sebuah video yang merekam Presiden Joko Widodo (Jokowi) sedang berdiri di tepi jalan, sedangkan sejumlah orang berkerumun di sekitar mobil kepresidenan. Video tersebut beredar dengan narasi yang mengeklaim bahwa ban mobil Presiden Jokowi bocor.

Dilansir dari kompas.com, klaim bahwa ban mobil Presiden Jokowi bocor saat melakukan kunjungan ke Jawa Tengah adalah keliru. Adapun video tersebut diambil saat Presiden Jokowi meninjau ruas Jalan Surakarta-Gemolong (Sragen)-Purwodadi, Jawa Tengah pada Selasa, 23 Januari 2024. Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana mengatakan ban mobil kepresidenan yang ditumpangi Presiden Jokowi saat berkunjung ke Jawa Tengah tidak mengalami kebocoran. Sejumlah orang yang berkerumun di sekitar mobil kepresidenan merupakan anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) ketika sedang memasukkan kaus melalui pintu sopir dengan posisi berjongkok karena Ibu Negara Iriana Jokowi berada dalam mobil. Sementara, Presiden Jokowi turun dari mobil dan berjalan kaki untuk mengukur lebar jalan bersama Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono.

 

Sumber:

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2024/01/26/145432082/klarifikasi-ban-mobil-presiden-jokowi-tidak-bocor-saat-kunjungan-ke

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved