Penjelasan:
Beredar sebuah unggahan video di media sosial Instagram yang mengeklaim bahwa obat zidovudine (AZT) yang kerap digunakan untuk pemulihan penyakit acquired immunodeficiency syndrome (AIDS) dapat membunuh para penyintasnya.
Dilansir dari turnbackhoax.id, klaim yang menyebut bahwa obat AZT yang kerap digunakan untuk pemulihan penyakit AIDS dapat membunuh para penyintasnya adalah keliru. Diketahui bahwa obat AZT bekerja dengan cara mengganggu proses replikasi human immunodeficiency virus (HIV) sehingga dapat memperlambat perkembangan penyakit AIDS. Juru Bicara Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC) Kristen Nordlund memaparkan bahwa obat AZT masih dianggap sebagai terobosan yang signifikan untuk menanggulangi penyakit AIDS.
Sumber:
https://turnbackhoax.id/2023/06/29/salah-obat-azt-membunuh-pasien-penyintas-hiv/
https://factcheck.afp.com/doc.afp.com.33HH82G
https://www.alodokter.com/zidovudine