SABER HOAKS

[DISINFORMASI] Akun WhatsApp Mengatasnamakan Presiden Jokowi Bagikan Bansos Rp15 Juta

Admin Kota 07 Aug 2023 93x Share
img-berita

Penjelasan:

Beredar unggahan di media sosial TikTok yang mengeklaim bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) membagikan dana bantuan sosial (bansos) sebesar Rp15 Juta untuk masyarakat. Unggahan tersebut mengarahkan masyarakat menghubungi nomor WhatsApp yang tertera pada profil pengguna akun TikTok tersebut untuk mendapatkan dana bansos.

Faktanya, akun WhatsApp mengatasnamakan Presiden Jokowi adalah tidak benar. Dilansir dari antaranews.com, pembagian dana bansos tidak berhubungan dengan gambar Presiden Jokowi pada unggahan tersebut. Presiden Jokowi dalam unggahan tersebut sebenarnya sedang mengucapkan belasungkawa kepada Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, atas kepergian putra sulungnya Emmeril Kahn Mumtadz. Selain itu, tidak ditemukan informasi resmi dari pemerintah mengenai pembagian dana bansos melalui WhatsApp.

Sumber:

https://www.antaranews.com/berita/3667989/hoaks-nomor-whatsapp-mengatasnamakan-presiden-bagikan-bansos-rp15-juta

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved