BERITA

Untuk Memastikan Kesiapan Penyelenggara, KPU Kota Blitar Gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada 2024

Admin Kota 15 Nov 2024 135x Share
img-berita

Kota Blitar - KPU Kota Blitar menyelenggarakan simulasi pemungutan dan penghitungan suara Pilkada 2024, di Gedung Kesenian Aryo Blitar, Kamis (14/11/2024). Agenda ini menjadi upaya KPU Kota Blitar untuk memastikan kesiapan penyelenggara di tingkat PPK, PPS hingga KPPS.

Ketua KPU Kota Blitar, Rangga Bisma Aditya menjelaskan dalam simulasi pemungutan dan penghitungan suara Pilkada 2024, pihaknya melibatkan 15 anggota PPK, 63 anggota PPS dan 213 Ketua KPPS di Kota Blitar. Termasuk beberapa pemilih disabilitas hingga kepolisian dan Satlinmas.

Tujuannya agar Badan Adhoc KPU Kota Blitar memahami kewenangan dan tugasnya, saat hari H pemilihan nanti. Mengingat, dalam simulasi ini KPU Kota Blitar mereplikasi kegiatan di TPS, mulai dari alur pemilihan hingga penghitungan suara. Bahkan kegiatan penurunan logistik dari KPU ke TPS, hingga penghitungan suara menggunakan Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) turut di simulasikan. 

"Sehingga nanti ketika mereka dilapangan sudah paham, bagaimana mekanisme penghitungan Sirekap, logistik turun dari KPU ke tingkatan TPS. Sampai nanti kemudian logistiknya naik lagi dari TPS ke KPU," jelas Rangga.

Rangga berharap penyelenggara Pilkada dari tingkat PPK hingga KPPS semakin memahami tupoksinya. Terlebih ada banyak hal yang harus dipahami di TPS, berkaitan dengan tata cara pemilihan, penataan logistik dan lainnya. (Kir)

Berita Populer

Makna Hari Raya Kupatan

by Admin Kota | 13 Jun 2019

KPU Kota Blitar Tetapkan DPT Pemilu 2024

by Admin Kota | 22 Jun 2023

© Copyright 2023 Pemerintah Kota Blitar. All Rights Reserved