Kota Blitar - Pemerintah Kota Blitar menyalurkan bantuan sosial (Bansos) Penerima Keluarga Harapan (PKH) dari Provinsi Jawa Timur untuk ratusan lansia di tiga kecamatan. Bantuan itu diserahkan Walikota Blitar secara simbolis di Kantor Dinas Sosial (Dinsos), Senin (11/11/2024).
Walikota Blitar, Santoso mengatakan bantuan sosial dari Pemprov Jawa Timur ini merupakan bantuan tahap ke-4. Pemkot Blitar hanya melanjutkan penyaluran karena penerima bantuannya telah didata Dinsos provinsi Jawa Timur. Santoso berharap bantuan uang tunai dari pemprov Jatim dapat memberikan keringanan dan kesejahteraan hidup lansia di Kota Blitar.
"Bantuan ini diberikan oleh pemprov Jatim dan diteruskan ke pemkot Blitar kemudian disalurkan pada 336 lansia," kata Walikota Santoso.
Sementara itu, Kepala Dinsos Kota Blitar, Sad Sasmintarti mengatakan bansos uang tunai dari Pemprov Jatim diberikan untuk meringankan beban hidup warga kurang mampu, khususnya kaum lansia yang berusia diatas 70 tahun. Sad Sasmintarti menjelaskan terdapat kurang lebih 336 lansia yang menerima bantuan non tunai sebesar Rp. 500.000.
"Bantuan bagi lansia menambah kesejahteraan tapi penerima sasaranya adalah peserta PKH. Program ini adalah program dari provinsi Jawa Timur dengan sasaran PKH dengan jumlah diatas 70 tahun, untuk Kota Blitar ada sebanyak 336," kata Sad Sasmintari.
Hadir mendampingi Walikota Blitar dalam penyaluran tersebut Kepala Dinsos Kota Blitar dan Perwakilan Pimpinan Bank Jatim Cabang Blitar. (Fan)
Berita Populer
by Admin Kota | 13 Jun 2019
by Admin Kota | 10 May 2019
by Admin Kota | 22 Jun 2023
by Admin Kota | 04 Mar 2019
by Admin Kota | 11 Jan 2023
by Admin Kota | 20 Feb 2023